Dongeng Hari Pertama: Belajar Tentang Semesta

www.clipart.com
Jadwal kebersamaan atau jadwal belajar dengan Olympus yang bertema dongeng menjadi kesempatan bagiku untuk berbagi berbagai macam cerita dan hikmahnya. Yang disampaikan bisa apa saja, dan Olympus dapat mengajukan pertanyaan setelah penyampaian cerita selesai. 

Di hari pertama ini, aku menceritakan kepada Olympus tentang bumi ini. Betapa manusia itu sangatlah kecil di dalam bumi yang luas ini. Dan betapa bumi sangat kecil dibandingkan matahari yang menyinarinya. Dan betapa matahari termasuk bintang yang sangat kecil dibandingkan ukuran bintang-bintang yang diketahui pada saat ini walau terletak di belahan tatasurya atau galaksi yang lain. 

Aku menggunakan laptop dan internet sebagai media tambahan untuk memperjelas ilustrasi ceritaku ini. Selain menggunakan Google Maps, salah satu situs yang sangat asyik menggambarkan betapa luar biasanya kehidupan di alam semesta ini, mulai dari unsur terkecil yang dapat diukur hingga besaran semesta yang terbesar yang dapat diobservasi ialah situs Scale Of Universe.  


Melalui hal tersebut, demikianlah aku ingin menanamkan tentang Kebesaran Tuhan Yang Maha Kuasa, yang telah menciptakan alam semesta kepada Olympus. Dan sesungguhnya, akulah yang ikutan merasa takjub dan bersyukur atas segala yang maha luar biasa atas semesta Ciptaan-Nya ini… ^^ 

CONVERSATION

0 comments:

Post a Comment

Back
to top