Ternyata....


Sebelumnya terima kasih kepada kak Alzena karena sudah membuatkan kuesioner yang mendetilkan karakter yang perlu dikenali oleh orangtua dan anak melalui tugas PPKM. Bagi kami orangtuanya, sangat membantu untuk melihat potensi-potensi apa yang ada pada diri anak melalui apa yang telah kami amati setiap harinya.

Melalui pengisian kuesioner PPKM yang juga dikerjakan oleh anak, kami melihat ada sebuah keyakinan dan keoptimisan dari Yanthi yang melihat bahwa ia memiliki beberapa karakter yang menurut kami tidak terlalu terlihat. Salah satu indikatornya terlihat dari jumlah lingkaran yang ditetapkan oleh Yanthi adalah lebih banyak daripada jumlah lingkaran yang kami lingkari sebagai orangtua.

Bagi kami sebagai orangtua, hal tersebut sangat membantu kami melihat apa yang diyakini oleh Yanthi terhadap potensi dirinya, dan kami pun juga menjadi melihat bahwa apa yang menurut kami tidak terlalu muncul bisa jadi adalah sebuah potensi yang perlu kami perhatikan untuk ke depannya.

Tentu kuesioner PPKM merupakan rangkaian yang menarik setelah tugas-tugas sebelumnya, terutama dalam tugas TENTANG AKU, di mana kembali kami sebagai orangtua mendapat kesempatan untuk mengenali apa yang dilakukan oleh anak saat muncul rasa atau emosi yang dialaminya. Ada beberapa hal yang sesuai dan ada hal-hal yang membuat kami seperti muncul ‘oo moment’. Ooo, ternyata Yanthi begitu ya saat begini, yang ternyata berbeda dengan apa yang kami pikirkan untuk beberapa hal tersebut.

Maka melalui program Goldie Lock ini, kami mengucapkan terima kasih kepada Kak Alzena dan tim Rumah Inspirasi yang sudah membuatkan sebuah program yang tidak hanya membantu kami mengenal anak lebih baik, namun juga menghadirkan topik-topik obrolan yang menarik di dalam keseharian kami untuk semakin mengenal diri kami masing-masing.

Sekali lagi, terima kasih kak Alzena.

CONVERSATION

0 comments:

Post a Comment

Back
to top