Sore itu, saya memandangi medali emas dan sertifikat dengan nama 'Olympus Gatotkaca Putra Nandito' sebagai peraih juara 1 nomor 4x100 gaya ganti medley tim putra saat Kejurnas Akuatik FAI 2022 yang diselenggarakan oleh @pbprsi di Stadion Akuatik GBK akhir bulan lalu.
Memang benar tim putra DKI meraih juara pertama saat adu cepat estafet gaya ganti di hari terakhir Kejurnas. Ikut menyoraki dan menyemangati serta ikut berbahagia atas pencapaian Ibrahim Faqih dan teman satu tim DKI-nya menjadi keseruan yang berkesan malam itu. Dan kami ikut bersyukur tim DKI bisa membawa pulang 1 emas (tim putra), 1 perak (tim putri) dan 1 perunggu (tim campuran) nomor gaya ganti dimana Oji ikut serta di dalamnya.
Maka saat melihat sertifikat juara 1 dan medali emas tersebut, kami berpikir bisa jadi ada kesalahan teknis penulisan nama sehingga medali emas itu adalah milik atlit lain yang lebih berhak.
Ternyata tidak demikian 🙏
Sore itu kami belajar bahwa selalu ada nama atlit cadangan yang dimasukkan dalam tim estafet yang diturunkan, dan ternyata nama Oji dimasukkan ke dalam cadangan tim estafet gaya ganti putra yang mendapatkan medali emas kemarin.
Maka medali emas ini adalah hak Oji, yang niscaya Oji tidak akan dimasukkan sebagai tim cadangan bila bukan karena Oji sendiri dianggap memiliki kapasitas dan kemampuan untuk mendukung tim mendapatkan hasil yang terbaik.
Dengan demikian, terlengkapilah cerita perjalanan Olympus Gatotkaca Putra Nandito aka Oji di Kejurnas Akuatik 2022 dengan perolehan 1 medali emas, 1 medali perak dan 3 medali perunggu 🙏
Terima kasih kepada segenap keluarga besar dan sahabat yang sudah mendukung Oji dan kami sekeluarga dalam mengikuti Kejurnas selama 4 hari juga saat Kejurprov sebelumnya.
Dan tentunya terima kasih kepada segenap pelatih Klub Renang @binataruna_jakarta
, kak @afrizal.nuh12, kak @alitoguntur, kak @ardianto0504 dan kak @rido_heratmaja yang percaya bahwa Oji memiliki kemampuan untuk memberikan prestasi terbaik di Kejurnas.
Demikian pula semua coach BNT, kak @andiswimming, kak @wawan1986aden, pak Mulyono, pak Ulan, kak @fikrilaode, kak @widadaidir dan segenap sahabat seperlatihan di kelas progresif BNT. Juga segenap ortu atlit BNT yang turut memberikan dukungan kepada atlit-atlit BNT yang turun di Kejurnas.
Bagi kami orangtuanya, ini adalah sebuah perjalanan menemani Oji bertumbuh dan berproses. Sebagaimana yang pernah dituliskan sebelumnya, mengikuti apalagi mendapatkan medali emas di Kejurnas tidak termasuk di dalam target impian kami. Namun mengikuti setiap kesempatan bertanding untuk mencatatkan waktu adalah hal yang kami jadikan agenda berkala agar Oji dan Yanthi bisa mengasah mental bertandingnya dalam kompetisi. Karena bagaimana seseorang pandai menyikapi kekalahan dan kemenangan kami percayai akan menjadi sebuah ilmu yang penting untuk mereka miliki dalam kehidupan ini.
Selamat ya Ji O @ojiolympus untuk segenap kerja keras dan pencapaianmu. Ingat, selalu ada langit di atas langit. Bahkan nasihat dari pelatih bagi peraih rekor dunia gaya punggung pun sama: "Stay humble and stay hungry". Tetaplah rendah hati dan tetaplah bersemangat mengembangkan diri untuk meningkatkan pencapaian limit pribadimu dari waktu ke waktu.
Apa langkah Oji selanjutnya setelah ini? Mari kita ikuti dan nikmati ke mana arah angin dan perjalanan hidup akan membawa sambil terus memegang kendali dan tanggung jawab disertai rasa syukur atas segala kebaikan yang telah dianugerahkan setiap harinya, setiap saatnya.
Semangat, Ji O! 🤩💪🇲🇨
#oji13yo
#FAI2022
#homeschooling
#keluargaNandito
0 comments:
Post a Comment